Peralatan Pertanian Memudahkan Kinerja Petani

peralatan, pertanian, memudahkan, kinerja, petani
Garu Piring

Garu piring berfungsi untuk memotong rumput dan juga meratakan lapisan tanah agar lebih gembur dan mudah di tanami.

Arit / Sabit

Arit atau sabit merupakan salah satu alat pertanian yang bermanfaat untuk memotong tanaman baik itu rumput, daun atau tangkai tanaman.

Sabit memiliki bentuk melengkung seperti bulan sabit dengan sisi tajam pada lengkungan.
Bagian yang melengkung pada arit terbuat dari besi tipis. Pegangan dari arit atau sabit terbuat dari kayu yang lembut sehingga petani nyaman saat menggunakan.

Alat Semprot Pertanian

Alat semprot pertanian merupakan alat pertanian yang bermanfaat untuk menyemprotkan cairan pada lahan pertanian.

Cairan semprot menggunakan alat ini bisa berupa pestisida maupun pupuk yang aplikasinya berbentuk cairan.

Selain itu alat ini juga sering digunakan untuk menyirami tanaman di lahan pertanian maupun di kebun rumah.

Ketam / Ani – ani

Alat pertanian yang satu ini berfungsi sebagai alat untuk memanen padi. Ketam memiliki bentuk seperti pisau kecil.

Gebotan / Gerejag

Gebotan merupakan salah satu alat pertanian tradisional yang bermanfaat untuk merontokkan bulir pagi.

Taju

Alat  yang bermanfaat untuk menancapkan benih secara manual. Taju biasanya terbuat dari kayu dengan ujung bawah agak lancip yang berfungsi sebagai pelubang tanah.

Peralatan Pertanian Tradisional Masih Diminati Para Petani

peralatan, pertanian, tradisional, diminati, petani

Meskipun peralatan pertanian sudah mengalami banyak perubahan dan perkembangan ke arah modern.

Tetapi beberapa petani tetap memilih menggunakan alat pertanian tradisional. Alat pertanian tradisional saat ini peminatnya masih besar untuk kalangan petani Indonesia.

Hal ini karena alat pertanian tradisional lebih mudah penggunaanya serta biaya lebih murah. Penggunaan alat pertanian tradisional sudah sejak lama serta sekarang ini masih ada.

Masyarakat menggunakannya untuk mengelola lahan pertanian maupun kebun sekitar rumah. Alat pertanian tradisional ini dapat anda beli lewat toko pertanian maupun pasar tradisional.

Bajak Sawah Dengan Tenaga Sapi

Sebelum adanya alat pertanian yang canggih dan modern seperti sekarang. Petani pada zaman dahulu memanfaatkan tenaga sapi untuk membantu melakukan pembajakan tanah sawah.

Meskipun banyak beralih menggunakan traktor tetapi masih ada petani memanfaatkan tenaga sapi untuk melakukan pembajakan tanah lahan pertanian.

Membajak sawah menggunakan tenaga sapi cukup ramah lingkungan. Tenaga yang dibutuhkan untuk menarik alat bajak tidak mengeluarkan asap yang mencemari lingkungan. Selain untuk tenaga penggerak alat bajak, kotoran sapi juga bermanfaat sebagai pupuk.

Petani bisa mengolah kotoran sapi menjadi pupuk organik atau pupuk kandang. Tentu hali ini dapat bermanfaat untuk membantu menyuburkan lahan pertanian milik petani.

Selain itu perawatan sapi juga mudah dilakukan.  Aktifitas terpenting kebersihan kandang, sapi dan juga pemberian pakan dan minum tetap terjaga agar sapi tidak sakit.

Alat Pertanian Modern

Seiring dengan perkembangan zaman alat pertanian mengalami beberapa kemajuan teknologi. Alat pertanian modern merupakan salah satu inovasi yang berguna untuk mengembangkan dunia pertanian.

Alat pertanian modern memiliki fungsi yang sama dengan alat pertanian tradisional. Yaitu memudahkan petani dalam mengelola lahan pertanian.

Alat pertanian modern ini juga sudah banyak digunakan oleh para petani dalam mengelola lahan pertaniannya.

Alat pertanian modern kebanyakan menggunakan mesin sebagai penggerak utama dari alat pertanian.
Mesin yang ada biasanya terdiri dari diesel dengan bahan bakar bensin atau solar. Kemudian dilengkapi dengan roda dan juga beberapa komponen pendukung.

Komponen pendukung ini biasanya terdiri dari beberapa alat yang berguna untuk mengolah lahan pertanian.

Contohnya seperti komponen untuk membajak sawah, meratakan tanah, membuat bedengan, memotong tanaman, penyemprot cairan dll.

Intinya alat pertanian modern tersusun dari beberapa komponen penting sesuai fungsinya masing – masing dan digerakkan oleh mesin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *