Usaha Kecil Sukses : Bisnis Online 4 Usaha Pertanian Menjanjikan

Bisnis Online Cara Budidaya Sayuran Organik

bisnis online, usaha pertanian, sayuran organik, jual benih sayuran, toko pertanian, toko online, lmga agro
Sayur Organik Bisnis Menjanjikan

Sayuran organik benar-benar alami sehingga menyehatkan bagi tubuh.

Kondisi lahan menanam sayur organik juga menjadi baik dan kesuburannya terjaga.

Karena terbebas dari bahan kimia pupuk anorganik seperti Urea dan lain-lain.

Beberapa sayuran ini mudah petani budidayakan secara organik karena sangat kuat dan tahan dari serangan hama.

Seperti sayuran sawi hijau, sawi putih, kangkung, selada dan masih banyak lagi.

Sayuran organik akan semakin tinggi nilai jualnya bila petani tanam menggunakan media hidroponik.

Sayuran yang bisa petani tanam secara hidroponik adalah bayam, buncis, brokoli, kangkung dan seledri.

Ada juga timun, sawi, pare, pakcoy, kailan dan selada hijau.

Beberapa jenis sayuran ada yang perlu petani semaikan dulu. Juga ada yang langsung petani tanam pada medianya.

Sayuran berumur pendek ± 30 hari, seperti bayam, kangkung, selada dan sawi dapat langsung petani tanam.

Tempat persemaian petani buat berukuran lebar atau menggunakan tray semai.

Media adalah campuran tanah dan kompos dengan perbandingan 1 : 3.  tray semai dapat petani beli di Toko Pertanian Online LMGA Agro.

Benih petani tanam pada tray semai dan tunggu sampai tumbuh dan muncul daun. Gunakan selalu benih berkualitas tahan virus.

Benih hibrida berkualitas dapat anda beli pada toko pertanian online LMGA Agro. Penyiraman tanaman rutin tiap pagi dan sore.

Penanaman sayuran organik langsung pada media tanam sebaiknya terletak pada lingkungan yang tidak langsung terpapar sinar matahari atau petani bisa membuatkan greenhouse sederhana.

Beri tutup plastik bagian atapnya. Cara ini, tanaman dapat terlindungi dari terik matahari langsung. Juga dari curahan air hujan langsung dan serangan hama.

Setelah lewat persemaian dan tanaman siap petani pindahkan, tanam pada polybag. Media tanah polybag adalah campuran tanah dan kompos ( 1 : 2 ) dan harus sudah petani ayak sebelumnya.

Baca Juga : Benih Tomat tahan Virus Penyelamat Petani

Pemeliharaan Sayuran Organik Sampai Panen

Perawatan budidaya sayuran organik tidaklah sulit. Hanya perlu perhatian dan pengamatan lebih intens setiap harinya.

Karena tidak adanya penyemprotan pestisida bila ada serangan hama. Karena sama dengan tanaman lain, sayuran organik juga rentan terserang hama dan penyakit.

Budidaya sayuran organik juga harus petani siram secara rutin. Penyiraman setiap pagi dan sore hari.

Kadar air yang petani siramkan harus pas dan tidak membuat becek. Penyiangan petani lakukan terutama pada sekitar area tanaman.

Rumput-rumput liar yang tumbuh dapat mengganggu pertumbuhan sayuran.

Pemupukan petani berikan dengan dosis yang cukup untuk menambah kesuburan tanah.

Pastinya harus menggunakan pupuk organik dan bebas dari bahan kimia. Gunakan pupuk organik cair dan dapat juga petani buat sendiri.

Pupuk organik cair terbuar dari ampas kedelai yang petani haluskan dan menambahkan mikroba baik untuk tanaman.

Tambahkan air bersih lalu diamkan sesaat. Setelah itu, pupuk petani berikan dengan cara petani semprotkan pada daunnya.

Bisa juga petani berikan dengan cara mengalirkan pada sela-sela lahan.

Pengendalian hama bisa petani lakukan secara fisik. Untuk hama ulat, bisa petani ambil langsung lalu petani matikan.

Bisa juga membuat obat dari bahan-bahan alami tergantung dari hama yang menyerang.

Petani biasanya menggunakan minyak serai, minyak kamper, cairan gula asam dan lain-lain.

Pemanenan sayuran organik petani sesuaikan jenis sayurannya.

Masa panen sayuran organik juga sama dengan sayuran non-organik begitu juga cara panennya juga sama.

Untuk areal kebun yang kecil, gunakan teknik berkebun secara vertikal.

Posisi menanam vertikal dapat membantu memaksimalkan penanaman dan meningkatjan sirkulasi udara.

Penanaman secara vertikal dapat mencegah penyakit akibat cendawan dan daun tanaman tidak terkena tanah.

Baca Juga : Depe Semangka Lonjong Non Biji Andalan Petani

2. Usaha Kecil Sukses Pertanian Tanaman Hias

alat pertanian, jual harga promo, pertanian, toko pertanian, lmga agro
Alat Pengendalian Hama Tanaman

Usaha kecil online juga mulai merambah ke penjualan tanaman hias.

Pemasaran melalui media sosial seperti Facebook, Instagram dan Twitter.

Pembeli akan memesan tanaman hias Anda dan menghubungi nomor kita via sms atau WA.

Pengiriman akan pemilik usaha tanaman hias lakukan sendiri ke alamat Anda.

Usaha kecil sukses tanaman hias dapat pelaku usaha mulai juga dengan modal minim. Sediakan dulu beberapa jenis tanaman hias paling laris pada daerah Anda.

Tanaman hias bukan hanya dibutuhkan rumah-rumah tinggal. Namun juga oleh taman-taman kota, kantor sampai hotel berbintang.

Perumahan baru juga kadangkala menanam 1 – 2 jenis tanaman pada pekarangan depan.

Usaha kecil sukses dari tanaman hias membutuhkan kesabaran dan kerja keras. Harga jual tanaman hias cukup tinggi dan selera masyarakat juga terus berubah dan berganti.

Karena itu, pemilik usaha tanaman hias harus selalu mengikuti informasi terbaru.

Bunga Mawar

Bunga mawar paling populer daripada tanaman hias lainnya. Petani bunga mawar dapat menjual tanaman hias sebagai bisnis online.

Memasarkannya lewat media sosial seperti Facebook untuk yang paling sederhana.

Bunga mawar juga banyak tersedia dalam tanaman pot. Namun yang paling banyak laku adalah bunga mawar potong. Untuk menjadi buket bunga acara-acara tertentu.

Mawar memiliki daya adaptasi amat luas terhdapa lingkungan.

Dapat petani tanam pada daerah beriklim dingin maupun tropis. Curah hujan ideal tanaman mawar sebesar 1500 – 3000 mm/tahun.

Jenis tanah liat berpasir cocok untuk menanam mawar. Yaitu kandungan liatnya sebesar 20 – 30%.

Cocok juga petani tanam pada tanah latosol dengan sifat fisik dan kesuburan cukup bagus. Derajat keasamannya antara 5,5 – 7.

Pertumbuhan mawar cocok pada ketinggian 500 – 800 m dpl, 1100 m dpl hingga 1400 m dpl dengan memperhatikan suhu udara minimun. 

Bunga Anggrek

Bunga anggrek merupakan pesaing utama mawar untuk favorit masyarakat. Pecinta anggrek juga tak kalah banyak dengan pecinta mawar.

Seperti mawar, anggrek juga dapat pelaku usaha jual dalam bentuk bibit dan sudah dewasanya. Bunga potong anggrek masih kalah pamornya dengan bunga mawar.

Usaha kecil sukses dari bunga anggrek akan cepat berkembang karena peminatnya banyak sekali. Anda dapat memasarkannya pada media sosial bibit-bibit anggrek.

Untuk bisnis online, bunga anggrek dapat pelaku usaha jual dalam 4 jenis dan menjadi komoditas tingkat petani dan importir bibit.

Tanaman dewasa dan bunga potongnya tersedia pada pasar bunga.

Untuk mendapatkan anggrek yang berkualitas, harus pelaku usaha lakukan dengan cara budidaya yang baik dan tepat.

Usaha kecil sukses bisnis dari tanaman anggrek ini dapat terus meningkat. Sebab keragamanan dan ciri khas anggrek sebagai bunga tropis Indonesia.

Harga jual anggrek juga cukup tinggi pada pasar lokal, regional maupun internasional.

Pemilihan bibit anggrek yang unggul penting agar anggrek sering mengeluarkan bunga. Salah memilih bibit bisa menurunkan kualitas bunga.

Bunga yang muncul tidak bagus, mudah layu atau menjadi rontok. Bahkan ada yang lama muncul bunganya atau malah tidak muncul sama sekali.

Bunga Matahari

Bunga matahari juga menjadi favorit dan banyak dicari. Tanaman bunga matahari banyak disukai karena perawatannya mudah.

Bunga matahari menyukai matahari dan tentu saja cocok dengan iklim tropis Indonesia.

Bunga matahari memiliki potensial tinggi dengan produksi bijinya yang besar.

Selain biji matahari yang menjadi industri kuaci, juga dapat menjadi minyak murni untuk industri. Bunga matahari paling banyak menjadi bisnis minyak bunga matahari.

Minyak bunga matahari berguna sebagai bahan baku industri kecantikan.

Minyak dari biji bunga matahari aman karena mengandung minyak nabati.

Bunga matahari juga menjadi favorit bunga taman rumah. Karena bentuk bunga matahari eksotik.

Bisnis online bunga matahari yaitu sebagai pemasok industri besar. Petani bunga matahari harus menanam tanaman ini dalam jumlah besar.

Perlu beberapa hektar lahan untuk menjadi pemasok indutri karena memang membutuhkan dalam jumlah besar.

Kenyataan di lapangan, industri masih mengimpor minyak bunga matahari. Hal ini karena petani lokal belum dapat menyediakan kebutuhan dari industri.

Tentu saja, ini menjadi peluang bisnis menggiurkan untuk budidaya bunga matahari.

Bunga Melati

Bunga melati memiliki banyak keunggulan seperti aroma harum, khas dan bentuk bunganya elegan.

Potensi usaha kecil sukses dari bunga melati pelaku usaha jual sebagai bibit, tanaman hias dan bunga potong.

Melati sebagai bunga potong banyak masyarakat gunakan dalam berbagai acara peresmian dan sebagai bunga tabur.

Bunga melati juga menjadi bahan baku industri besar. Antara lain bahan baku industri minyak atsiri, kosmetik, pewangi, penyedap, cat, tinta dan masih banyak lagi.

Usaha jual bunga melati ini sangat besar. Permintaan bunga melati dalam dan luar negeri cukup besar.

Kenyataan ini menjadi peluang usaha budidaya bunga melati. Apalagi bila pelaku usaha kembangkan melalui bisnis online, maka pangsa pasarnya akan semakin besar.

Tanpa promosi gencar, petani bibit bunga melati mampu meraup keuntungan besar.

Bibit melati tinggi 15 – 20 cm seharga Rp. 2500,- bisa harga naik untuk bibit lebih besar lagi.

Pengusaha bibit bunga melati bisa meraup omzet Rp. 10 – 20 juta sebulan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *