Perawatan Budidaya Jagung
Setelah petani menanam benih jagung BISI 18 di lahan pertanian, maka langkah selanjutnya adalah melakukan perawatan. Proses perawatan pada budidaya jagung terdiri dari pemupukan susulan, penyulaman, dan pembumbunan.
Penyulaman merupakan proses perawatan yang bisa petani lakukan dengan cara mengganti tanaman yang mati dengan benih baru. Sehingga, pertumbuhan tanaman jagung di lahan pertanian akan seragam.
Proses penyulaman ini bisa petani lakukan sampai benih jagung memiliki umur 7 sampai 10 hari setelah tanam. Sehingga, petani memerlukan benih cadangan guna mengantisipasi kerusakan pada benih yang sebelumnya sudah petani tanam.
Pemupukan susulan pada tanaman jagung bisa petani lakukan 2 kali selama masa tanam di lahan pertanian. Sehingga, kebutuhan nutrisi tanaman jagung akan terpenuhi dan berpotensi menghasilkan panen jagung berkualitas.
Pemupukan susulan pertama bisa petani lakukan saat jagung berumur 15 HST dengan dosis urea 10 gram/tanaman dan TSP 5 gram/tanaman. Sedangkan saat tanaman jagung berumur 35 HST bisa petani pupuk dengan NPK 15 gram/tanaman.
Pemupukan susulan pada budidaya jagung bisa petani lakukan dengan cara ditugal. Sedikit informasi, bahwa dosis 10 gram pupuk sama dengan 1 sendok makan.
Pembumbunan merupakan proses perawatan tanaman yang bertujuan untuk menjaga tanaman agar tidak mudah roboh. Proses pembumbunan ini bisa petani lakukan bersamaan dengan proses pemupukan.
Sehingga, petani bisa menutup akar tanaman yang muncul ke permukaan dengan tanah disekitarnya. Selain itu, petani bisa menguruk tanah di bagian kiri dan kanan barisan tanaman sehingga membentuk guludan yang memanjang.
Pemanenan Budidaya Jagung
Budidaya jagung BISI 18 bisa memasuki masa panen ketika tanaman di lahan pertanian telah berumur 100 HST. Ciri utama tanaman jagung yang siap panen adalah memiliki biji kering, keras, dan mengkilat.
Proses pemanenan jagung harus petani lakukan dengan baik dan benar agar menghasilkan panen yang melimpah. Cara yang tepat untuk memanen jagung adalah memutarnya hingga mematahkan tangkai dari buah jagung.
Baca Juga : Talenta Jagung Manis Pendek dan Tahan Bulai
LMGA Agro Jual Benih Jagung BISI 18 Harga Murah
Budidaya jagung banyak petani lakukan di lahan pertanian untuk memenuhi stok jagung di pasaran. Selain itu, jenis jagung yang banyak petani budidayakan adalah jagung manis, jagung ketan, dan jagung pakan.
Setiap jenis jagung yang petani budidayakan telah memiliki tujuan pasar masing-masing dan tentunya menguntungkan petani. Sehingga, petani hanya perlu memilih benih jagung terbaik sebelum memulai usaha budidaya jagung di lahan pertanian.
Benih jagung BISI 18 bisa menjadi andalan para petani jagung pakan karena memiliki banyak keunggulan yang menguntungkan. Selain itu, budidaya jagung BISI 18 mampu menghasilkan panen yang melimpah.
Petani bisa mendapatkan produk benih jagung BISI 18 dengan membelinya di toko pertanian terdekat. Selain itu, benih jagung BISI 18 juga tersedia di toko pertanian online.
LMGA Agro jual dan menyediakan benih jagung BISI 18 kualitas terbaik untuk memenuhi kebutuhan petani jagung. Selain itu, petani bisa mendapatkan benih jagung dengan harga murah dan terjangkau.
Baca Juga : Toko Bibit Sayuran Terdekat Bantu Usaha Pertanian
Demikian artikel tentang Jagung BISI 18 Benih Hibrida Mudah Menanamnya. Hubungi nomor telephone 082141747141 dan WhatsApp/SMS 08125222117. Toko Petani Online LMGA Agro merupakan supplier untuk dropshipper, reseller, toko online, petani, dan toko pertanian.
Toko Pertanian Online LMGA Agro memberikan peluang usaha menguntungkan seperti jual benih tanaman, pupuk tanaman, ZPT, obat hama/pestisida dan alat pertanian. Terpercaya dan harga bersaing. Kami siap mengirim produk pesanan ke seluruh Indonesia. Proses pengiriman produk kami bekerjasama dengan jasa ekspedisi terkemuka dan terpercaya seperti JNE, TIKI, POS, KI8, dan lain-lain.
Semoga artikel tentang Benih Jagung BISI 18 ini bermanfaat bagi pembaca yang bekerja di sektor pertanian seperti budidaya tanaman ataupun pembaca umum. Semoga bermanfaat dan sukses selalu.