Peluang Usaha

Bercocok Tanam Sebagai Peluang Usaha Menguntungkan

  1. Pilih varietas benih jagung
  2. Bersihkan lahan dari rumput – rumput liar (gulma) dan olah lahan tersebut
  3. Tanam jagung di lahan pertanian
  4. Berikan pupuk secara teratur kepada tanaman jagung
  5. Pelihara jagung sampai waktu pemanenan
  • Cabai

Cabai merupakan jenis tanaman sayur yang memiliki cita rasa pedas yang khas. Cabai sering digunakan sebagai bumbu masakan dan disajikan dengan beragam olahan sayur. Tidak mengherankan karena masyarakat Indonesia sendiri banyak yang menyukai makanan dengan rasa pedas.

Kandungan nutrisi dalam cabai banyak memberikan manfaat bagi tubuh kita. Contohnya seperti vitamin C yang berfungsi menjaga kesehatan tulang dan gigi, vitamin A yang berfungsi untuk menjaga kesehatan mata, dan zat besi yang membantu pembentukan sel darah tubuh.

Cabai memiliki rasa yang pedas diakibatkan karena adanya capsaicin pada septae dalam jaringan buah cabai. Biji cabai juga memiliki capsaicin ini namun dalam jumlah cukup rendah.

Didalam capsaicin ini terdapat kandungan seperti anti – karsinogenik, anti bakteri, dan anti – diabetes. Kandungan zat tersebut jika dikonsumsi tubuh akan membuat kadar kolesterol HDL pada orang gemuk bisa diturunkan atau dikurangi.

Proses Budidaya Cabai yang baik dan benar yaitu :

           a) Pembibitan

Pembibitan cabe merupakan tahap pertama dari bercocok tanam cabe. Hal yang perlu dilakukan pertama kali dalam pembibitan cabe adalah menggunakan bibit cabe yang berkualitas.

Pilih yang masih segar. Kupas dan ambil bijinya lalu jemur dibawah sinar matahari hingga kering. Selain dengan cara tersebut, cara yang lebih mudah adalah membeli benih cabe langsung di toko pertanian seperti LMGA AGRO.

           b) Penyemaian

Menyemai cabe dilakukan dengan menggunakan media penyemaian seperti polybag berukuran kecil. Lalu masukkan tanah dan pupuk kedalam polybag tersebut. Campurkan hingga campuran tersebut setinggi ukuran polybag

            c) Penanaman

Proses penanaman cabai bisa dilakukan setelah benih cabai telah berumur 4 minggu. Sesudah berumur 4 minggu pindahkan benih cabai ke lahan yang telah disiapkan. Namun sebelum dipindahkan, pastikan tanah tersebut telah digemburkan dan diberi pupuk agar nutrisi cabai bisa terpenuhi.

           d) Pemupukan

Berikan pupuk kepada cabai. Berikan secara teratur agar nutrisi tanaman selalu tercuupi. Gunakan pupuk organik agar tidak memberikan dampak negatif pada lingkungan sekitar

           e) Perawatan

Perawatan cabai harus dilakukan dengan rutin. Seperti menyiram air secara teratur dan melakukan penyiangan gulma atau rumput liar yang mengganggu tanaman cabai

            f) Pemanenan

Pemanenan cabai bisa dilakukan setelah berumur 60 – 90 hari setelah dipindahkan ke lahan atau 120 – 130 hari setelah perkecambahan.

Di daerah dataran tinggi waktu panen cabai biasanya lebih lama sekitar 15 – 20 hari dari daerah dataran rendah. Di daerah dataran rendah pemanenan dilakukan dengan jarak antar panen sekitar 2 – 3 hari sekali, sementara untuk dataran tinggi dilakukan dengan jarak antar panen 6 – 10 hari sekali

Baca Juga : Sukses Menanam Sayur Dengan Anti Layu Arashi

  • Kangkung

Kangkung adalah jenis tanaman sayur berdaun hijau yang banyak dibudidayakan di Indonesia. Kangkung banyak dijumpai dan dijual di pasar – pasar tradisional. Habitat dari kangkung berada di kawasan – kawasan berair (rawa, danau, dll).

Kangkung sering dimanfaatkan sebagai bahan masakan olahan. Olahan dari sayur kangkung yang terkenal adalah ca kangkung. Nutrisi kangkung banyak sekali dan sangat bermanfaat untuk tubuh.

Contohnya yaitu zat besi yang membantu tubuh dari penyakit anemia, vitamin C untuk mencegah sariawan dan kalsium yang membantu pembentukan tulang.

Page: 1 2 3 4

imgaagro25
Share
Published by
imgaagro25

Recent Posts

Tips Jadwal Pemupukan Padi Agar Maksimal Menguntungkan

Tips Jadwal Pemupukan Padi Agar Maksimal Menguntungkan. 082141747141 (Telp) 081-252-221-17 (via SMS/WA). Toko Pertanian Lmga… Read More

Mei 2, 2024

Jual Harga Ultradap 1 Kg Terjangkau Dapat Menyuburkan Tanaman

Jual Harga Ultradap 1 Kg Terjangkau Dapat Menyuburkan Tanaman. Toko Pertanian Online Lmga Agro Whatsapp/SMS… Read More

April 30, 2024

Waktu Yang Tepat Pemberian Pupuk NPK Pada Tanaman Budidaya

Waktu Yang Tepat Pemberian Pupuk NPK Pada Tanaman Budidaya. 082141747141 (Telepon) 0812-522-2117 (SMS/WA). Toko Pertanian… Read More

April 28, 2024

Jual Movento Untuk Cabe, Insektisida Yang Ampuh Basmi Hama

Jual Movento Untuk Cabe, Insektisida Yang Ampuh Basmi Hama. Toko Pertanian Lmga Agro telepon (0821-4174-7141)… Read More

April 26, 2024

Umur Bibit Cabe Siap Tanam Dengan Hasil Panen Yang Maksimal

Umur Bibit Cabe Siap Tanam Dengan Hasil Panen Yang Maksimal. 082141747141 ( Khusus telepon )… Read More

April 24, 2024

Potensi Hasil Tanam Cabe 1000 Batang Yang Untungkan Petani

Potensi Hasil Tanam Cabe 1000 Batang Yang Untungkan Petani. 082141747141 (Telp) 081-252-221-17 (via SMS/WA). Toko… Read More

April 22, 2024