Syarat tumbuh dalam menanam melon merupakan faktor penting dan mempengaruhi hasil panen kelak. Suhu ideal untuk budidaya melon yaitu 25 – 30 °C dan cocok ditanam pada ketinggian 300 – 900 m dpl.
Lokasi tanam mendapatkan sinar matahari penuh dan curah hujan yang relatif rendah. Tanah yang baik untuk budidaya melon adalah tanah liat berpasir dan tidak terlalu basah. Derajat keasaman tanah normal yaitu 5.8 – 7.2.
Sebelum benih melon kuning Kinanti disemaikan, benih direndam dalam air hangat ( suhu 20 – 25 °C ) selama 8 – 12 jam. Setelah itu benih melon kuning Kinanti diperam/ditiriskan selama 48 jam.
Menyiapkan media tanam dan polybag untuk persemaian benih melon. Media tanah yang digunakan yaitu campuran tanah dan pupuk kandang ( 2 : 1 ). Polybag yang digunakan berukuran kecil.
Setelah siap, benih melon dibenamkan pada media tanah dengan kedalaman 1.5 cm. Lalu polybag ditata berjajar menghadap ke timur.
Lokasi untuk membuat bibit melon harus terdapat naungan. Fungsi naungan untuk melindungi bibit tanaman dari sinar matahari langsung dan jatuhnya air hujan.
Perawatan bibit adalah penyiraman setiap hari yang rutin.
Bibit melon yang telah berdaun 4 – 5 helai atau berumur 10 – 12 hari, sudah dapat dan siap dipindahkan ke lahan tetap.
Tanah tempat menanam melon harus dibajak agar tanah menjadi gembur, tanah dibersihkan dari gulma, bebatuan dan sisa akar tanaman lain.
Membuat bedengan dengan panjang maksimal 12 – 15 m, lebar bedengan 100 – 110 cm, tinggi bedengan 30 – 50 cm. Setiap antar bedengan dijadikan parit yang lebarnya adalah 55 – 65 cm.
Setelah itu, bedengan diberi pupuk dasar yaitu pupuk kandang atau kompos sebanyak 15 – 20 ton/ha. Ditambahkan juga 375 kg/ha pupuk ZA, 375 kg/ha pupuk KCl dan 250 kg/ha pupuk SP-36. Pupuk-pupuk tersebut dicampurkan pada tanah bedengan lalu dibiarkan selama 2 – 4 hari.
Sebelum menanam benih melon, diukur terlebih dahulu pH tanah. Bila kurang dari angka 5 maka tanah diberi kapur dolomit sebanyak 2 ton per hektar. Dolomit dicampurkan pada tanah sampai merata, pemberian ini sebaiknya dilakukan 2 – 3 hari sebelum pemupukan dasar.
Dua hari sebelum penanaman, bedengan ditutup mulsa plastik hitam perak. Bagian perak bagian luar dan yang berwarna hitam bagian dalam. Pemasangan mulsa dilakukan siang hari.
Membuat lubang tanam menggunakan alat pelubang tanam dan setiap bedengan terdapat 2 baris. Jarak antar baris yaitu 60 cm dan jarak antar lubang 50 – 60 cm dalam satu baris.
Bila bibit melon hibrida Kinanti sudah siap dan umur sudah cukup, bedengan juga telah siap maka bibit ditanam pada tiap lubang. Sirami bibit yang baru ditanam agar tidak kekeringan dan bibit tidak stress. Penanaman dilakukan saat matahari tidak terik.
Langkah-langkah pemeliharaan yang perlu diperhatikan yaitu melakukan penyulaman setelah 3 – 5 hari setelah tanam. Penyiangan membersihkan rumput liar dan gulma yang tumbuh di sekitar tanaman. Penyiraman dilakukan setiap hari setiap pagi dan disesuaikan denga kondisi lahan dan tanaman.
Pemasangan ajir bertujuan untuk mendapatkan buah melon bagus dan agar buah tidak menyentuh permukaan bedengan. Juga agar penetrasi sinar matahari dapat merata ke seluruh tanaman. Ajir yang digunakan bambu dengan panjang 1.5 m dan ditancapkan 3 hari setelah tanam atau sebelum tanaman tinggi.
BACA JUGA : Manisnya Erna Melon Tahan Virus Mutiara Bumi
Ajir ditancapkan miring ke dalam tanaman membentuk huruf X dan dua ajir saling bersilangan. Setelah itu, satu ajir yang lebih panjang dan lebih kuat dipasangkan horisontal di antara silangan ajir-ajir tersebut lalu diikat tali rafia.
Jual Obat Tungau Cabe Paling ampuh Lindungi Tanaman Budidaya. 082141747141 (telepon kami) 08125222117 (SMS /… Read More
Jarak Tanam Sawi Putih Untuk Pertumbuhan Yang Optimal. 082141747141 (Telp) 081-252-221-17 (via SMS/WA). Toko Pertanian… Read More
Cara penggunaan Pupuk Ultradap Terbaik Dan Paling Efektif. 082141747141 (telepon kami) 08125222117 (SMS / WA… Read More
Jual Bahan Aktif Akarisida Terbaik Untuk Membasmi Hama Tungau. 082141747141 ( Khusus telepon ) 08125222117… Read More
Cara Aplikasi Pupuk KNO3 Putih Pada Budidaya Tanaman Melon. 082141747141 (Telp) 081-252-221-17 (via SMS/WA). Toko… Read More
Jual Merek Dagang Bahan aktif Piridaben Untuk Membasmi Tungau. 082141747141 (Telp) 081-252-221-17 (via SMS/WA). Lmga… Read More